Erupsi Gunung Semeru Terkini yang Sehari Sebelumnya Masih Cantik
Inilah berita Erupsi Gunung Semeru Terkini yang Sehari
Sebelumnya Masih Cantik, 5 Desember 2021. Postingan ini diawali dengan
pemandangan indah Gunung Semeru dan gambar erupsi gunung Semeru. Letupan kecil memberikan
dampak erupsi Gunung Semeru terhadap kehidupan masyarakat Kabupaten Lumayan sehingga
sementara ini tercatat 14 korban jiwa, 100 lebih luka ringan, dan 1.300 orang
sedang dalam pengungsian. Kerugian erupsi Gunung Semeru secara material
rusaknya jembatan Perak yang dibangun Belanda tahun 1925, hancurnya persawahan
dan perkebunan, ternak, dan sumber air masyarakat. Rusak dan hancurnya bahkan
terpendamnya rumah pemukiman warga, dan sebagainya. Itulah dampak erupsi Gunung
Semeru 2021 akhir tahun ini.
Inilah Erupsi Gunung Semeru Terkini yang Sehari Sebelumnya Masih
Cantik yang ditayangkan oleh chanel Andrea Ramadhan pada tanggal 4 Desember 2021.
Gunung Semeru memiliki ketinggian 3.676 mdpl. Menurut Andrea Ramadhan jarak titik
take off dronenya ke puncak Gunung Semeru sekitar 6 km (wilayah Gading
Kabupaten Malang ke Puncak Semeru, Kabupaten Lumajang)
Inilah Erupsi Gunung Semeru Terkini yang Sehari Sebelumnya MasihCantik dapat disaksikan Puncak Gunung Semeru ada pada menit 10.44 hingga selesai
dengan jarak remote control dronenya sekitar 6 km.
Sumber gambar dari Chanel Andrea Ramadhan |
wajah Gunung Semeru (Mahameru) setelah erupsi saat ini pada chanel
Pantauan Drone dari Dekat Kondisi Erubsi Gunung Semeru Setelah di Guyur Hujan
Sumber gambar dari Channel Muhassin Djalal |
Berikut sejarah erupsi Gunung Semeru. Ternyata Gunung Semeru
adalah gunung berjenis strato dan sering meletus. Ia gunung yang sangat aktif.
Pertama kali meletus pada November 1818. Pada tahun 1800 ada beberapa deret
letusan terjadi yakni pada tahun 1829, 1830, 1832, 1836, 1838, 1842, 1844,
1845, 1848, 1851, 1856, 1857, 1860, 1864, 1867, 1872, 1877, dan 1878.
Gunung Semeru kembali meletus, tahun 1900-an hingga tahun
1913. Meletus kembali pada tahun 1941-1942, 1945, 1946, 1947, dan 1950. Gunung
Semeru juga secara berurutan meletus dari tahun 1951 sampai dengan tahun 1963.
Letusan beruntun juga terjadi dari tahun 1967, 1969, 1972, 1990, 1992 dan 1994. Sedangkan letusan Gunung Semeru pada tahun 2000-an
terjadi tahun 2004, 2005, 2007, 2011, 2016, 2018, dan 2019.
Demikian Erupsi Gunung Semeru Terkini yang Sehari Sebelumnya Masih Cantik dan wajah kurang cantiknya setelah terjadi erupsi. Semoga informasi ini bermanfaat. Semoga yang terdampak erupsi Gunung Semeru termasuk syahid dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran. Adapun yang kehilangan harta benda dan terluka serta sakit, segera dipulihkan keseluruhannya oleh Tuhan Yang Mahaesa. Aamiin.
Dan inilah wajah Semeru setelah erupsi yang direkam oleh Andrea Ramadhan di channel youtubenya berjudul Terbang ke Puncak Semeru setelah Erupsi.
Posting Komentar untuk "Erupsi Gunung Semeru Terkini yang Sehari Sebelumnya Masih Cantik"